Setiap tahunnya, pada tanggal 14 Agustus diperingati sebagai Hari Pramuka Nasional atau Indonesian Scout Day, yang bertepatan dengan momen peresmian Gerakan Pramuka oleh Presiden Soekarno di Istana Negara pada tahun 1961.
Pada peringatan Hari Pramuka 2023 ini, tema yang diusung bertajuk “Sumber Daya Manusia yang Profesional dan Proporsional”.
Yayasan Pendidikan Al Maarif, tepatnya di lapangan sekolah MTs Al Maarif 01 Singosari, para guru, peserta didik, dan mahasiswa PPL dari Universitas Islam Malang mengikuti upacara bendera untuk memperingati Hari Pramuka tersebut. Senin (14/08/2023).
Baca juga: Implementasi Kurikulum Merdeka, Prodi Bahasa Arab Unisma Gelar Pentas Seni
Ibu Dwi Retno Pallupi, yang menjabat sebagai Kepala Sekolah mengatakan dalam sambutannya bahwa siswa-siswi harus selalu semangat dalam belajar dan berkarya. Semangat dalam mengabdi, berbakti, serta bermanfaat bagi nusa, bangsa dan negara.
Ditengah-tengah sambutannya sebagai pembina upacara, Ibu kepala sekolah juga berharap bahwa murid-murid MTs Al Maarif 01 Singosari senantiasa untuk belajar peduli terhadap sesama dan mengamalkan 10 Dasa Darma Pramuka dalam kehidupannya.
Baca juga: Dasa Darma Pramuka
“Satu pramuka untuk satu Indonesia. Jayalah pramuka jayalah Indonesia.” Pungkas Ibu Pallupi.
Pewarta: Musa Al Kahfi